Banjir Berbulan-Bulan, Warga Kampung Gaga Terancam di Relokasi

oleh -

Monitor, Kab.Tangerang,- Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Air Kabupaten Tangerang,  Slamet Budi Mulyanto mengungungkan ada beberapa opsi yang telah disiapkan untuk menangani banjir di Kampung Gaga, Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang.

Opsi tersebut, diantaranya normalisasi saluran air, bangun tanggul, pintu air, folder hingga relokasi.

“Untuk program jangka panjang perlu dibahas secara detail dan perlu kesepakatan dari masyarakat setempat, dan relokasi merupakan opsi terakhir,” kata Slamet Budi kepada monitortangerang.com saat meninjau lokasi banjir di Kampung Gaga, Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Jumat (18/2/22).

Dia menjelaskan opsi tersebut merupakan program jangka pendek dan jangka panjang penanganan banjir di Kampung Gaga dan desa lainnya yang rawan banjir di Kecamatan Teluknaga.

Menurutnya, normalisasi saluran akan dilakukan sepanjang 2 kilometer, begitu juga dengan pembangunan tanggul.

“Tanggul akan dibangun di sisi saluran air dan akan dilengkapi dengan pintu air,” ujarnya.

Opsi lainnya, lanjut Budi, pembangunan folder yang dilengkapi dengan pompa air. 3 folder masing-masing dilengkapi 2 pompa air.

Langkah terakhir atau jangka panjang, kata Budi, adalah merelokasi warga yang ada di sekitar rawan banjir di desa Tanjung Pasir, Lemo dan Muara, termasuk kampung Gaga.

Untuk diketahui, banjir di kampung Gaga sudah terjadi sejak Desember 2021 lalu dan sampai saat ini belum juga surut.

Ada ratusan kepala keluarga yang terdampak banjir, dan akibat lamanya genangan banjir, warga Kampung Gaga sudah menderita sakit gatal-gatal.

Untuk penanganan kesehatan, Pemkab Tangerang telah mendirikan posko kesehatan dan dapur umum di lokasi tersebut. (mt02)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.