Dindik Kota Tangerang Tutup Mata Terkait Kebisingan Proyek Properti di Sekitar SDN 3 Panbar

oleh -

Monitor, Kota Tangerang- Dinas Pendidikan Kota Tangerang seolah tutup mata dengan adanya polusi, kebisingan yang dialami siswa SD Negeri 3 Panunggangan Barat Kecamatan Cibodas yang disebabkan pembangunan properti milik salah satu anak usaha grup Lippo.

Firman Guru SDN 3 Panunggangan Barat mengungkapkan, dengan gencarnya pembangunan yang dikerjakan oleh pengembang grup Lippo, proses belajar murid sangat terganggu dengan kebisingan dan polusi debu.

“Kami berharap kepada pengembang agar memperhatikan bahwa dilokasi ini ada proses belajar mengajar siswa SDN 3 Panbar, dan menghentikan pembangunan, selain itu bisa mengakibatkan terganggunya pendengaran siswa,” ungkapnya, Senin (26/6/2023).

Sementara itu, Irwan salah satu wali murid menjelaskan, dengan adanya pembangunan proyek properti milik grup lippo menyebabkan polusi lingkungan serta kebisingan yang sangat memprihatinkan.

” Saya minta agar pengembang menghentikan proses pembangunan properti milik grup lippo, pasalnya sangat menganggu kualitas anak yang sedang belajar dan juga polusi debu sampai masuk ke ruang kelas,” tukasnya.(abe)

No More Posts Available.

No more pages to load.