Operasi Gabungan TNI-Polri di Tangsel, Sejumlah Pemuda dan Kendaraan Diamankan

oleh -

Monitor, Tangsel – Aparat gabungan dari personil kepolisian dan TNI menggelar operasi di sejumlah wilayah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Hasilnya, sejumlah pemuda dan kendaraan bermotor berhasil diamankan petugas.

Operasi gabungan itu dilakukan pada Selasa (21/5/2019) dini hari, dengan menarget para pelaku kejahatan pada malam hari. Setidaknya ada 5 titik lokasi yang dirazia, yaitu Alam Sutera, Graha Raya, Pondok Aren, Pondok Ranji, dan Ciputat.

“Sasaran operasi ini adalah antisipasi tindak pidana di malam hari,” ujar AKP Lalu Hedwin Hanggara, Kasatlantas Polres Tangsel.

Personil kepolisian dibantu TNI mendatangi kerumunan remaja yang berkumpul hingga larut malam. Mereka lantas diperiksa satu-persatu, baik identitas ataupun pemeriksaan badan.

Tak hanya itu, aparat juga menyetop dan memeriksa sejumlah kendaraan yang melintas. Kendaraan yang tak dilengkapi surat-suratnya, langsung dilakukan penilangan dan diamankan.

“Hasilnya ada 5 sepeda motor seunit mobil yang diamankan. Beberapa pemuda juga diamankan karena kedapatan membawa serta mengonsumsi miras,” ucap Hedwin.

Operasi itu sendiri kian digencarkan mengingat aksi kejahatan pada malam hari berpotensi meningkat belakangan ini. Di wilayah lain, aksi pembacokan oleh gangster dan geng motor menyeruak menyasar korbannya di tengah malam.(bli)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.