Wali Kota Jadi yang Pertama Terima Suntik Booster di Tangsel

oleh -
Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie saat menerima vaksin booster, Rabu (12/1/2022). (Foto Dok. Humas Tangsel)

Monitor, Tangsel – Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menjadi orang pertama yang menerima suntik vaksin booster yang diselenggarakan Rumah Sakit Umum (RSU) Kota Tangsel, Rabu (12/1/2022).

“Alhamdulillah sudah menerima. Saya yakin (dibooster), mudah-mudahan tidak ada KIPI yang berarti,” ungkap Benyamin usai menerima vaksin.

Benyamin mengatakan, program vaksinasi ini langsung dilanjutkan untuk masyarakat umum. Namun, dalam pelaksanaan awal kali ini vaksinasi booster bakal lebih dulu diprioritaskan bagi masyarakat lanjut usia (lansia).

Baca Juga : Tangsel Mulai Vaksinasi Booster, Diprioritaskan untuk Lansia

“Prioritas utama dalam vaksinasi booster ini adalah kelompok lanjut usia. Kemudian kelompok usia 18 tahun ke atas,” papar Benyamin.

Pada tahap awal ini, akan ada lebih dari 100 ribu lansia yang akan ditargetkan menerima vaksinasi booster ini.

Untuk mendapatkannya, masyarakat hanya tinggal datang ke sejumlah fasilitas-fasilitas kesehatan yang telah disediakan, seperti RSUD di Pamulang, Serpong Utara, dan Pondok Aren, ataupun Puskesmas yang tersebar. (mt03)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.